Harmony Interior: Roller Blinds

Roller Blinds



Pemakaian gorden minimalis untuk ruang kantor dewasa ini semakin beragam saja. Selain Vertical Blinds,produk Roller Blinds juga sukses merebut hati konsumen dengan beraneka macam pilihan sistem pengoperasian serta fabric/kain yang bisa diaplikasikan. Hadir dalam 2 (dua) pilihan sistem operasi,yaitu Manual dan Motorized System.

Tersedia pula Roller Blinds memiliki beragam jenis sistem pengoperasian,yaitu :
  1. Spring Flexi Stop System 
  2. Chain Hd/Xl 
  3. Chain Xl Super/Unity Color 
  4. One Touch/Self Release 
  5. Roller Blinds With Cover Box 
  6.  Roller Blinds With Cover Box + Frame 

Serta terdapat beragam jenis fabric/kain yang dapat diaplikasikan,diantaranya :

1. Superior (Standart).
Biasanya hanya dipergunakan pada ruangan/jendela secara standart dan tidak bertujuan untuk menahan panas/sinar matahari yang berlebihan.

2. Deluxe.
Hampir sama dengan type superior namun memiliki pilihan warna serta motif kain yang lebih beragam.

3. Semi Black Out.
Selain sebagai pemanis ruangan,gorden jenis ini juga memiliki fungsi sebagai penahan teriknya cahaya/sinar matahari namun dengan kekuatan 'hanya' sebesar 80% saja.

4. Black Out Superior.
Memiliki fungsi yang sama dengan jenis semi black out namun Black Out Superior mampu menahan paparan sinar matahari secara sempurna (100%) tanpa ada sedikitpun sinar yang masuk.

5. Black Out Super Quality.
Memiliki fungsi dan spesifikasi setingkat diatas jenis Black Out Superior karena selain mampu menahan paparan sinar matahari secara sempurna (100%) fabric jenis ini memiliki pilihan warna serta motif yang jauh lebih beragam dan menawan.

6. Solar Screen.
Fabric/kain jenis ini memiliki lubang-lubang kecil/kisi-kisi. disatu sisi dapat difungsikan sebagai penahan sinar/cahaya matahari,disisi lain kita akan tetap dapat memantau/mengetahui segala sesuatu yang terjadi dibalik tirai.

 7. Natural Art.
Selain sebagai tirai/penutup jendela,blinds atau gorden jenis ini dapat pula menghadirkan kesan mewah nan menawan pada ruangan anda dengan pola/motif-fotif indah pada kain yang diusungnya.

8. Projector Screen.
 Sesuai dengan nama yang disematkan,Roller Blinds jenis ini dapat difungsikan pula sebagai screen untuk proyektor di rumah maupun kantor anda.

9. External/Outdoor Use.
Varian khusus yang disiapkan untuk penggunaan diluar ruangan dan telah didesain khusus untuk menahan curah hujan yang tinggi,terpaan angin kencang serta paparan sinar matahari yang terik.

Harmony Interior Surabaya menyediakan produk berkualitas dengan harga bersaing (relatif murah) disertai jaminan garansi hingga 5 (lima) tahun. Segera hubungi kami untuk mendapatkan penawaran harga terbaik serta diskon spesial.
Copyright © Harmony Interior Urang-kurai